Jumat, 11 Februari 2011

Kader KAHMI Jangan Korupsi


MedanBisnis – Banda Aceh. Presidium Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Indonesia (KAHMI) pusat, Manimbang Kahariadym, meminta kader KAHMI yang duduk di jabatan public, baik di pemerintah maupun di lembaga legislatif untuk tidak melakukan KKN atau korupsi.

“Kader-kader KAHMI yang ada di Aceh untuk tidak melakukan korupsi, sebab sangat bertentangan dengan misi besar KAHMI untuk menciptakan masyarakat adil dan makmur,” katanya usai membuka Musda KAHMI Banda Aceh ke-2, Sabtu (15/1) di Banda Aceh.

Manimbang mengatakan, semua lapisan masyarakat mengharapkan, kader KAHMI dan HMI yang mendapat kepercayaan hendaknya menjalankan fungsinya sesuai amanah yang telah diberikan, jangan hanya kepentingan pribadi tetapi kepentingan masyarakat yang paling diutamakan.

Sebab, katanya bangsa ini sering terjadi campur aduk satu masalah dengan masalah lain, seperti penegahkan hukum yang belum berjalan sesuai harapan karena ada campur tangan unsure politik di dalamnya.

“Jadi, kader KAHMI ini harus betul-betul menjalankan perannya untuk membangun bangsa sesuai amanah yang telah diberikan dan jangan sekali-kali melakukan korupsi, sebab jika sudah masuk kedalam itu masyarakat tidak akan percaya lagi pada kader KAHMI dan HMI,” katanya.

Selain itu, kata Manimbang, yang menjabat Wakil Sekretaris Jenderal (Sekjen) KAHMI pusat mengatakan, demokrasi yang berjalan di Indonesia ini belum sesuai dengan Al-Qur’an, karena masih banyak perseteruan baik didalam pemerintah maupun di dalam organisasi partai politik.

Sementara itu, Sekretaris panitia Musda KAHMI Banda Aceh, Husen Banta, mengatakan Musda ini dilakukan untuk memilih kepengurusan lima tahun mendatang, selain untuk membahas berbagai isu terpenting di Aceh khususnya di Banda Aceh. “Musda ini kita lakukan untuk memilih pengurus baru untuk masa lima tahun mendatang,” kata Husen. ( ht anwar ibr riwat )

Sumber ; Aceh Bisnis Senin, 17 Jan 2011

Tidak ada komentar:

Posting Komentar